Temanku, Sebut Saja Si Z
Perkenalkan inilah teman saya. Saya kenal dengannya sekitar awal masuk kuliah. Semakin kesini pertemanan kami semakin akrab. Sudah saya anggap teman saya ini sebagai sahabat dari beberapa teman yang menjadi sahabat saya. Dan sudah menjadi teman curhat dan perantara saya. Sebenarnya kami berteman sudah semenjak SMP berlanjut SMK sampai kuliah ini. Tapi baru ngeh kalau dia teman saya semenjak SMP sewaktu kuliah. Keterlaluan sekali ya. Di kampus kami ambil jurusan yang sama. Tidak direncana, memang karena Tuhan kami bisa sejurusan. Diwaktu kuliah kami sering sekelas. Bahkan tiap ada matkul berkelompok kamipun berkelompok. Berkelompok tidak direncana juga. Kadang diantara kami tidak dapat kelompok, jadilah kami berkelompok. Teman saya yang satu ini sangat istimewa. Kok bisa istimewa ? Ya istimewa saja menurut saya. Oke daripada penasaran sebetapa istimewanya teman saya ini, saya diktekan ciri-cirinya. Ini bukan gosip ya ! Sekali lagi ini bukan gosip ! Saya cuma ingin mence...