(R)Abu-Abu

Judul abu-abu saya ambil dari warna hijab yang dikenanakan pada acara hari Rabu ini. Dress code cewek dimana bawahan warna hitam dipadu atasan jas almamater kampus dan hijab warna abu-abu. Acara hari ini adalah acara yang diadakan oleh BEMFAST dan HMJ Fastikom periode 2016-2017. 
Segala perlengkapan dan tata ruang acara sudah dipersiapkan sehari sebelum hari H. Jam 07:00 berangkat dari rumah dengan hijab berwarna cream mirip abu-abu. Sampai tempat sudah penuh hiruk pikuk lalu lalang teman-teman menyiapkan acara yang perlu disiapkan lagi. Tak ingin ketinggalan dari hiruk pikuknya, saya langsung terjun ambil cutter dan penggaris, untuk memotong kertas teks lagu menjadi beberapa bagian. Entah karena kurang konsentrasi si cutter nyium jariku. Jari telunjuk pun bercecer cairan berwarna merah, rasanya kremut-kremut panas. Tindakan P3K, ambil plester dan kain kasa di lilit ke jari, biar nggak ngalir terus. Pontang panting persiapan acara, jam 09:00 akhirnya acara dimulai. Para tamu undangan dan peserta berdatangan absensi sebelum masuk ruangan. Runtutan acara inti dimulai dari pelantikan BEMFAST lanjut pelantikan HMJ dan terakhir peringatan maulid Nabi sekaligus seminar dari Rektor UNSIQ, Dandim Kodim 0707 Wonosobo dan Media Massa. Jam 14:00 acara selesai, waktunya beres-beres bersih-bersih. Saya yang sedari acara lumayan pusing karena belum sarapan sampai siang belum makan ditambah kondisi mata nggak pakai kacamata, pusing nggak karuan akhirnya cuma terduduk lemas di pojokan ruangan BEM. Nggak ikut beres-beres.

Jam 17:00 saya putuskan untuk pulang ke rumah, ditemani hujan deras nan syahdu. Badan terasa berat pegel linu pusing nggak jelas, sampainya di rumah langsung tepar di kasur. Teringat jam 7 malem ada jadwal KICK OFF Timnas dengan Thailand. Akupun beranjak dari kasur menuju TV, harus setting channel setting satellite sana sini, tak kunjung kelar, tak kunjung nemu channel yang dimaksud agar bisa nonton. Walhasil tetap gagal nonton. Tak ingin gugur dalam medan perang, harus putar otak agar tetap bisa nonton Timnas. Dengan kuota internet seadanya dan koneksi yang bikin sabar nya double-double. Dari laptop ke tv lewat perantara kabel VGA, walaupun streamingnya buffer mulu bikin baper ditemani wafer, kami sekeluarga akhirnya bisa nonton Timnas di menit-menit penghujung pertandingan. Dan Timnas Indonesia menang lewat Rizky Pora dan Hansamu. Skor final 2:1. Selamat !.
Timnas menang hati senang tidur tenang ditemani adik yang minta tidur disebelah.


Comments

Popular posts from this blog

5 September 1 April

Tradisi Ruwatan Rambut Gembel Dieng, Wonosobo

Semua Ada di Sholat Istikharahmu